Allan Jacobs “Great Street” Studi Kasus: Jalan BSD Raya Utama
ALLAN JACOBS “GREAT STREET”
STUDI KASUS: JALAN BSD RAYA UTAMA
Irene Meylinda Christy - 20162320009
Jalan sebagai nadi kota merupakan penghubung penting dari kota tersebut. Tanpa adanya jalanan yang baik, aktivitas dapat terganggu. Buku Great Street, Allan jacobs memaparkan bagaimana sebuah jalanan dapat memiliki banyak aspek dan bagaimana sebuah jalanan dapat menentukan keadaan sebuah kota.
Secara singkat fungsi suatu jalanan dapat dibagi menjadi dua, yaitu fungsi transportasi, dan fungsi komunitas. Fungsi transportasi menujukan bagaimana sebuah jalan dapat menyediakan akses yang aman dan nyaman, mudah diingat, atraktif, dan seimbang untuk transportasi. Sedangkan fungsi komunitas lebih bersifat impalpable.
Potongan Jalan BSD Raya
Sumber: dokumen penulis
Studi kasus kali ini membahas tentang keterkaitan salah satu jalan yang berada di daerag BSD dengan teori Great Street oleh Allan Jacob. Penelitian dilakukan sebanyak tiga kali dengan rute yang sama. Penelitian dilakukan pada puku pukul 5 sore (8/10/17), 7 pagi (10/10/17), dan 12 siang (10/10/17). Perbedaan yang tidak jauh berbeda terlihat disetiap jam penelitian.
Sumber: dokumen penulis
Jalan pada bagian depan cluster lebih teduh dibandingkan pada utama. Hal ini terasa pada siang hari dan dapat dilihat dari pemilihan pohon yang berbeda pada kedua lokasi tersebut. Pada pagi dan siang hari jarang terlihat orang lalu lalang pada aera ini. Pada sore hari pedestrian lebih ramai. Terlihat beberapa orang yang duduk-duduk pada kursi yang disediakan di pedestrian. Selain itu karena lokasi tidak jauh dengan hypermarket banyak penduduk sekitar yang memilih berjalan kaki melalui pedestrian yang disediakan bahkan terlihat beberapa orang yang memanfaatkannya untuk jogging. Kriteria Great Street oleh Allan Jacob terpenuhi disini, dimana sebuah jalan dapat menyediakan ruang komunal sebagai tempat berkumpulnya manusia bersosialisasi.